Hayooo...siapa yang belum pernah nyobain kuliner jajanan yang namanya seblak.? Pasti semua sobat alumni pernah nyobain ya.. apalagi ibu-ibu, pasti sering dah....hehehe
Jajanan ini menurut informasi berasal dari Bandung. Jajanan yang berbahan dasar kerupuk mentah ini kemudian menjadi populer di wilayah di Jawa. Lama kelamaan sebalak ini makin populer di Kota Jakarta & di kota2 lainnya. Karena begitu populer makan belakangan ini menu penyajiannya menjadi bervariasi dengan inovasi-inovasi unik. Ada seblak
kering, seblak ceker, seblak mie, seblak kerupuk, seblak makaroni,
seblak cilok, seblak bakso, dan masih banyak lainnya.Sobat alumni yang belum pernah mencicipi jajanan ini pasti penasaran ya..??? Coba ajah deh ajak teman, kerabat, keluarga untuk mencicipi seblak ini. Atau mungkin sobat ingin membuat seblak sendiri di rumah yang enak dan sederhana? Yuk simak cara membuat seblak dengan ciri khas khusus kota asalnya. Sobat juga boleh memvariasikan resep ini dengan menambah bahan-bahan tertentu sesuai selera. Yuk ,,,mulai,,ah.. :)
1. Cara membuat seblak asli khas Bandung Bahan baku
- Kerupuk kanji mentah 50 g
- Telur ayam 1 butir. Kocok
- Daun bawang 1 batang. Iris halus
- Seledri 1 batang. Iris halus
- Garam sdt
- Penyedap rasa sdt
- Kecap manis 1 sdm
- Cabe rawit 3 buah
- Bawang merah 2 siung
- Bawang putih 1 siung
- Kencur 2 ruas jari
- Rendam kerupuk pada air panas hingga mengembang lalu tiriskan dan beri sedikit minyak goreng agar tidak saling lengket.
- Ulek Cabe, bawang merah, bawang putih, dan kencur hingga halus.
- Tumis bumbu hingga aromanya tercium wangi.
- Tambahkan irisan daun bawang dan seledri. Aduk rata.
- Masukkan kerupuk. Aduk rata.
- Tambahkan telur yang telah dikocok tadi, aduk agar menjadi telur orak-arik.
- Beri sedikit air (2 sdm) lalu tambahkan garam dan penyedap rasa.
- Aduk hingga air berkurang atau hampir menguap baru kemudian tambahkan kecap manis. Aduk hingga air habis.
- Tuangkan seblak yang telah jadi pada piring saji.
- Anda bisa menambahkan taburan bawang goreng di atasnya.
Kalo sobat punya warung/ruko/toko nganggur, setelah tau resesp seblak dengan inovasi khas sobat, ga ada salahnya sobat coba membuka bisnis kuliner ini.... admin alumni 90 insyaAlloh siap membantu mempromosikannya....wkwkw
Wallohu'alam.
Cara & Resep Membuat Jajanan Seblak Khas Bandung
Reviewed by NCEP Studio
on
Januari 27, 2018
Rating:
Tidak ada komentar:
Silahkan masukan kritik/ saran/ komentar anda